Tuesday, 16 November 2010

Tanah Longsor Filipina

Filipina
Harapan untuk menemukan korban selamat semakin pudar
Presiden Filipina Gloria Arroyo menetapkan keadaan bencana nasional setelah terjadi tanah longsor yang menyebabkan ratusan orang tewas atau hilang.
Palang Merah memperkirakan jumlah korban tewas akibat tanah longsor Kamis lalu saat ini berjumlah 406 orang, dengan 398 lainnya masih hilang, namun organisasi bantuan itu mengatakan, jumlah orang tewas masih bisa mencapai 1.000 orang.
Harapan untuk menemukan korban selamat mulai pudar.
Tanah longsor itu, yang disebabkan oleh hujan lebat dan Topan Durian, menerjang dekat gunung berapi Mayon di arah tenggara dari Manila.
Arroyo mencairkan dana 1 miliar peso atau 20 juta dolar untuk membiayai rekonstruksi dan berjanji akan melakukan upaya lebih gencar untuk menemukan korban selamat.
"Semua tenaga pemerintah akan terus dikerahkan sementara kita masih berharap bagi proses pencarian korban selamat," kata Arroyo dalam sebuah pernyataan tertulis.


Lumpur tebal
Upaya penyelamatan berjalan sangat lambat, karena tentara harus berjalan berjam-jam untuk mencapai daerah-daerah yang terkena bencana.
Sejumlah desa terkubur lumpur yang mengalir dari lereng gunung berapi, sekitar 350 kilometer dari Manila.
Lumpur
Lumpur berwarna gelap membanjiri desa-desa dan menutupi bukit-bukit yang biasanya hijau
Kepala Palang Merah setempat, Richard Gordon mengatakan, jumlah korban tewas bisa melonjak.
"Banyak jenazah-jenazah yang belum teridentifikasi. Mungkin masih banyak mayat yang tersembunyi di bawah. Banyak keluarga yang tewas," katanya kepada kantor berita Associated Press.
Wartawan BBC Sarah Toms di Filipina mengatakan, banyak yang menggunakan tangan kosong mereka untuk menarik jenazah dari lumpur tebal.
Sekitar 100 penambang telah tiba untuk membantu upaya penyelamatan dan para komandan militer telah meminta satuan anjing pelacak untuk membantu pencarian.
Sejumlah pemakaman pertama dilakukan Sabtu malam, disaat jenazah-jenazah mulai membusuk karena panas yang menyengat.
Sebagian korban tewas dikubur di sebuah kuburan massal untuk menghindari menyebarnya penyakit.
"Kami memilih melakukannya karena kami mungkin akan mengalami epidemi, yang memang telah diperkirakan karena banyaknya jumlah pengungsi dan orang-orang yang kehilangan rumah mereka," kata seorang pejabat lokal Gene Villareal kepada AP.


Bantuan asing
Peta

Para pejabat setempat mengatakan, 40.000 orang terpaksa mengungsi.
Banyak dari para korban selamat, yang tidak hanya kehilangan rumah mereka, tetapi juga kehidupan mereka setelah pohon-pohon buah dan sawah hancur, berdesakan di penampungan sementara di gedung-gedung sekolah dan gereja.
Badan-badan bantuan bencana mengatakan kebutuhan air bersih, makanan dan obat-obatan bagi para korban selamat serta kantong-kantong mayat sangat mendesak.
Kanada telah menjanjikan bantuan lebih dari 800.000 dolar sementara Jepang mengatakan akan memberi sekitar 170.000 dolar.
Topan Durian adalah topan keempat yang menerjang Filipina dalam tiga bulan belakangan.

 Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesian/news/story/2006/12/061203_philippinesmud.shtml

Longsor di Jawa Tengah

Paling tidak 67 orang dinyatakan meninggal atau hilang akibat tanah longsor yang melanda kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. 
 
Menurut pemerintah Kabupaten Karanganyar, jenazah 37 orang sudah ditemukan.
Tanah longsor terjadi Rabu dini hari dan daerah yang paling parah terlanda adalah Monggot, kecamatan Tawangmangu yang terletak di lereng Gunung Lawu.
Longsor dilaporkan juga terjadi di beberapa tempat lain di kawasan yang sama.
Selain tanah longsor, hujan lebat juga menyebabkan banjir di beberapa kecamatan. Hujan lebat mulai mengguyur sejak Selasa malam.
Tim SAR dan polisi harus bersusah payah untuk bisa mencapai kawasan longsor, sementara jalur jalan terputus. 


Jalan terputus
Kepala kantor kesatuan bangsa dan perlindungan masyarakat Kabupaten Karanganyar, Suharno, mengatakan, jumlah korban yang masih dicari dan belum dievakuasi 32 orang di lokasi.
Banjir dan longsor menimbulkan kerusakan fisik
Banjir dan longsor di Karanganyar juga menimbulkan kerusakan fisik
Menurut Suharno, hampir 95 persen korban terkena longsor.
Banyak korban yang belum ditemukan diduga berada di dalam rumah yang diterjang tanah longsor.
Aparat setempat masih menaksir tingkat kadar kerusakan fisik akibat tanah longsor dan luapan air Bengawan Solo.
Sekitar 500 dilaporkan tergenang luapan air di Kabupaten Karanganyar.
Suharno dari Pemda Kabupaten Karanganyar mengatakan, pihaknya memerlukan bantuan dari pemerintah provinsi Jawa Tengah dan pusat untuk menolong para korban.
Kantor berita Antara melaporkan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memerintahkan Mendagri Mardiyanto agar meninjau dan memastikan penanganan tanggap darurat atas musibah tanah longsor di Jawa Tengah.
Selain tanah longsor dan banjir di Karanganyar Jawa Tengah, banjir juga melanda Madiun, Jawa Timur, sebagian kawasan di Pontianak Kalimantan Barat, maupun di Padang Sumatera Barat, dan Bali serta Nusa Tenggara Barat.

Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesian/news/story/2007/12/071226_tawangmangu2.shtml

Tsunami telan 300 orang

Lebih dari 300 orang meninggal di kawasan pantai selatan Pulau Jawa setelah gempa kuat dan Tsunami melanda beberapa tempat.
Gempa berkekuatan 7,2 pada skala Richter mengguncang Pulau Jawa sekitar 15.19 WIB selama beberapa saat dan memicu tsunami setinggi dua meter di beberapa tempat, termasuk Pangandaran, Jawa Barat.
Seorang warga menuturkan gelombang tinggi menghancurkan beberapa hotel di Pangandaran dan menghempaskan perahu-perahu ke pantai.
Wartawan BBC Siaran Indonesia Sigit Purnomo yang berada di Pangandaran, daerah yang paling parah terkena bencana, mengatakan upaya evakuasi akan dilanjutkan kembali pagi ini setelah sempat dihentikan semalam karena tidak ada listrik dan alat berat. 


Bergoyang-goyang
Di Jakarta, guncangan berlangsung selama lebih dari satu menit dan membuat gedung-gedung tinggi bergoyang-goyang.
Peta

Laporan kantor berita Associated Press menyebutkan, Kantor Peringatan Tsunami Pasifik melaporkan kekuatan gempa itu berkisar 7,2 pada skala Richter.
Wartawan BBC di Jakarta, Sigit Purnomo mengatakan, guncangan gempa itu 'mengagetkan' banyak warga di Jakarta.
Staff di banyak kantor yang bertempat di gedung-gedung tinggi diminta agar keluar dari tempat kerja mereka.
Laporan-laporan menyebutkan bahwa guncangan gempa juga terasa di beberapa tempat di Jawa, termasuk Bandung dan Pulau Christmas, Australia.
Pusat Peringatan Tsunami Pasifik mengatakan, tidak ada ancaman tsunami yang merusak secara meluas, kata laporan kantor berita Reuters.
Namun, badan yang berpusat di Hawaii, Amerika Serikat mengeluarkan peringatan tsunami untuk beberapa tempat di Indonesia dan Australia, sementara itu Badan Meteorologi Jepang juga memperingatkan tsunami lokal.
Wilayah-wilayah yang terkena adalah Jawa, Sumatra dan Pulau Christmas dan Cocos, Australia, kata Pusat Peringatan Tsunami Pasifik.

Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesian/news/story/2006/07/060717_quakejakarta.shtml

Kebakaran dan Gempa Bumi Dahsyat San Francisco

Penduduk San Francisco terbangun di pagi hari oleh gempa bumi berkekuatan 7,7 hingga 7,9 skala Richter yang berlangsung kurang dari satu menit. Walau hanya sebentar, gempa ini mengakibatkan kebakaran hebat di berbagai penjuru kota selama empat hari berturut-turut. Tak hanya merusak saluran gas kota, gempa juga merusak jaringan air bawah tanah. Pemadam kebakaran pun kesulitan karena kekurangan air. Saat api berhasil dipadamkan, 3000 nyawa melayang dan lebih dari 500 blok terbakar. 225.000 orang yang berhasil selamat, harus menerima kenyataan pahit menjadi tunawisma.
 Sumber : http://jendralberita.wordpress.com/2010/02/18/10-bencana-alam-terdahsyat-dalam-sejarah-as/


Banjir Terburuk Landa Belgia

 Pemerintah Belgia harus mengerahkan tentara untuk membantu evakuasi warga di Provinsi Hainot, barat daya Belgia, yang dilanda banjir. Sedikitnya dua orang tewas dalam banjir tersebut.
Kepala Pemadam Kebakaran Beaumont, Fabrice Pierart, mengatakan kepada televisi lokal RTL bahwa salah satu korban tewas adalah seorang nenek berusia 72 tahun yang tewas terseret arus setelah suaminya tidak mampu mengendalikan kendaraannya.
Korban kedua terseret arus saat sedang dalam perjalanan pulang.

Mayatnya ditemukan tidak jauh dari rumahnya. "Ini bencana bagi wilayah kami," ujar Wali Kota Beaumont, Charles Dupuis.
Selain kedua korban tewas itu, nasib seorang perempuan di Kota Lessines belum diketahui setelah terseret arus.
Para pejabat menggambarkan banjir kali ini adalah yang terbesar di Belgia dalam 50 tahun terakhir. Menurut badan cuaca nasional, curah hujan yang turun dalam dua hari terakhir ini setara dengan hujan normal dalam dua bulan.
Besarnya curah hujan itu membuat sungai-sungai dan saluran-saluran air tidak mampu menampung air sehingga meluap ke jalanan. Akibatnya, banyak kota di Belgia tengah dan barat terendam banjir. Banjir juga mengakibatkan jalur kereta api tidak bisa dilalui pada Minggu (14/11) malam waktu setempat atau Senin WIB. Namun, layanan kereta api kembali normal pada Senin siang waktu setempat.
Militer dikerahkan untuk membantu petugas pemadam kebakaran yang bekerja keras sepanjang Minggu malam. Mereka telah mengirimkan kantong-kantong pasir di kota-kota yang dilanda banjir untuk mencegah bencana alam itu meluas.
Wilayah yang kondisinya paling parah ialah Brabant, di pinggiran Kota Brussel, dan Provinsi Hainaut.
Di Tubize, wilayah yang mayoritas warganya berbahasa Prancis, tentara harus mengevakuasi warga di sebuah rumah sakit. Marie-Jose Laby, Gubernur Provinsi Brabant, mengatakan kondisi akan memburuk karena hujan diperkirakan masih akan terus turun. "Prioritas utama kami adalah membawa warga ke tempat yang lebih aman," ujarnya.
Sementara itu, PM Belgia Yves Leterme mengatakan pihaknya belum akan menyatakan status darurat kendati banjir sangat parah. Namun, pihaknya akan tetap memantau dengan saksama.

Sumber : http://www.mediaindonesia.com/read/2010/11/16/182009/75/19/Banjir-Terburuk-Landa-Belgia

Pendapat : Banjir biasanya terjadi karena kurangnya daerah resapan air , tersumbatnya arus aliran air ataupun karena banyak serta lama nya hujan yang mengguyur. Selama ada hal yang bisa di lakukan untuk mencegah terjadinya kejadian tersebut 2x , segera lakukan.

Telinga Bersih Gaya Jepang



Orang Jepang terkenal memiliki kemampuan menciptakan teknologi baru dan mengekspor teknologi canggih mereka ke negara-negara lain. Tetapi saya menemukan bahwa di sebuah salon kecantikan di Tokyo, ada praktek baru yang belum tentu akan disukai oleh orang lain.



Saya selalu diajari untuk tidak memasukkan benda apapun yang ukurannya lebih kecil dari jari kelingking saya ke dalam telinga.
Menggunakan korek kuping untuk membersihkan lubang telinga bisa menyebabkan kerusakan. Jadi saya tidak pernah melakukannya. Saya malah tidak memperhatikan kondisi telinga saya.
Mungkin itulah sebabnya saya merasa gugup ketika duduk di sebuah kursi yang empuk sambil menatap layar yang menayangkan isi telinga saya.
Saya datang ke Tokyo untuk mencoba salah satu perawatan dengan teknologi canggih yang terbaru, yang biasanya diperuntukan bagi pengusaha pada waktu senggang.
Di sebuah salon kecil bernama Mimi Kurin (yang berarti telinga bersih), di lantai tiga sebuah gedung tidak jauh dari salah satu stasiun kereta api terbesar di Tokyo, karyawan salon membersihkan segala macam kotoran di telinga anda dengan sebuah sekop yang dihubungkan ke kamera kecil.
Anda akan dipersilakan duduk di kursi hijau dan bersantai.
Di hadapan anda, terpasang televisi layar datar dengan gambar yang tampak seperti matahari dengan latar belakang hitam.
Sewaktu pegawai salon mengambil alat itu, anda sadar bahwa gambar di layar adalah gambar dari dalam telinga anda.
Gambar itu memperlihatkan telinga anda semakin mendekat dan dalam hitungan detik alat tersebut masuk ke lubang kuping.
Sudah pasti bahwa pemandangan di dalamnya tidak menyenangkan.
Saluran telinga manusia panjangnya kira-kira 3 cm. Wanita yang menangani telinga saya bertekad untuk mengambil kotoran sebanyak mungkin dari dalam.
Di saat pegawai salon yang mengenakan masker itu mengorek kerak-kerak kotoran, saya menyaksikan semua pemandangan mengerikan itu di layar televisi. 

Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesian/indepth/story/2006/04/060420_japanhearing.shtml
Pendapat : Teknologi di kembangkan untuk memudahkan manusia dalam menjalankan aktifitas. Namun jangan biarkan teknologi yang menguasai manusia melainkan manusia yang harus selalu menguasai teknologi.

Kulkas Tenaga Surya

JAKARTA--MICOM: Seorang Mahasiswi berusia 23 tahun asal Inggris menjadi satu-satunya perempuan yang mendapat penghargaan dari juri yang beranggotakan para pemenang Nobel.

Seperti dikutip Dailymail, Emily Cummins adalah satu dari 10 kaum muda luar biasa. Dia menerima dua penghargaan besar atas penemuannya yaitu lemari es bertenaga surya dan alat pengangkut air yang dirancang khusus untuk digunakan di Afrika.

Lulusan Universitas Leeds tersebut terpilih sebagai penerima penghargaan Oslo Business for Peace yang jurinya adalah para pemenang penghargaan Nobel.

Penghargaan tersebut, yang tahun ini adalah untuk kedua kalinya, bertujuan untuk menjaring karya etis para pebisnis.

Cummins juga akan menerima penghargaan di Jepang setelah ia terpilih sebagai salah satu dari 10 muda luar biasa menurut Junior Chamber International.

Lemari es bertenaga surya itu, yang dirancangnya ketika masih menjadi siswa sekolah, kini bisa membantu kehidupan keluarga di Namibia, Afrika Selatan, Zambia, Botswana dan Zimbabwe.

Kulkas itu bekerja dengan jalan penguapan dan dapat digunakan untuk menjaga benda yang mudah busuk seperti susu dan daging selama berhari-hari.Alat itu mampu menjaga temperatur tetap sekitar 6 derajat celcius dan tanpa listrik.

Lemari es itu terdiri dari dua silinder - satu berada dalam silinder lainnya. Silinder terdalam dibuat dari bahan metal tetapi silinder terluarnya dapat dibuat dari apapun dengan tangan, termasuk dari bahan kayu dan plastik.

Ia juga merancang sebuah sistem pengairan dengan menggunakan banyak wadah guna membantu orang mendapatkan air secara efektif menyeberangi Afrika utara.

Cummins mengatakan "Saya terus-menerus mengagumi pengembangan lebih lanjut atas proyek teknologi di sekolah."

"Pengakuan atas karya saya di Norwegia dan Jepang merupakan kehormatan yang besar. Saya berhasrat untuk mendorong anak muda mencapai potensi kreatifnya, terutama dalam bidang rancangan yang berkelanjutan."

"Mudah mudahan penghargaan ini akan menginspirasi anak muda lain agar berpikir bagaimana mereka bisa berkontribusi kepada komunitas global dengan jalan yang positif."

Membuat mainan, kandang kelinci dan pemanggang bersama kakek membantu Cummins berkembang meraih berbagai penghargaan atas rancangan inovatif dari produk untuk negara dunia ketiga, meskipun faktanya ia belum jadi insinyur.

Gelar Cummins di universitas Leeds adalah sarjana manajemen bisnis, dengan pendalaman pada aspek teknologi dan keberlanjutan.

Ia tak pernah mengikuti pendidikan sarjana mesin karena ia merasa tak memiliki kualifikasi yang tepat.

"Saya dikenal sebagai insinyur mesin karena berbagai penghargaan yang saya menangi, padahal saya bukan insinyur."

"Memalukan sekali jika berbagai persyaratan membuat kita batal mengejar impian kita. Anda harus fokus pada yang anda sukai lalu kejarlah dengan segala cara."

Sumber : http://www.mediaindonesia.com/read/2010/10/29/178467/43/7/Wow-Ada-Kulkas-Tenaga-Surya-
Pendapat : Memanfaatkan Sumber Daya Alam yang ada tanpa merugikan hal-hal yang lain.

Superkomputer Tercepat Ada di China


JAKARTA--MICOM: Teknologi informasi semakin membuat Amerika Serikat bakal tergeser dari status negara ekonomi superpower.

Kini China mengalahkan AS untuk superkomputer tercepat - dengan membangun sebuah mesin yang memiliki kecepatan 40 kali lebih cepat ketimbang yang ada.

 
Seperti diberitakan Daily Mail, superkomputer Tianhe-1A memecahkan rekor kecepatan dengan sangat mencengangkan yaitu dua ribu triliun kalkulasi per detik.

Mesin atau komputer senilai 50 juta euro itu dikerjakan oleh 200 teknisi dan menghabiskan waktu dua tahun untuk dibuat, dan harus ditempatkan dalam 103 kabinet pendingin.

Komputer itu memiliki kecepatan 2.507 petaflop - 1.4 kali lebih kuat dari super komputer yang ada saat ini, yaitu The Cray XT5 Jaguar yang ada di departemen energi AS, yang didaulat sebagai pemegang mahkota kepemimpinan tahun lalu.

Professor Jack Dongarra, yang menggabungkan peringkat dari 500 komputer tercepat di dunia, mengatakan komputer China itu telah menyingkirkan mesin nomor 1 yang ada saat ini.

"Ini tentu saja mengubah peta persaingan," ujar Mark Seager, kepala pegawai teknologi untuk komputasi di Laboratorium Nasional Lawrence Livermore AS.

Tianhe-1A, yang namanya berarti Bimasakti dalam bahsa mandarin, memiliki 14.000 kali kekuatan pemrosesan dibandingkan komputer biasa.

Komputer itu juga memuat 7.000 prosesor grafis - jenisnya dari yang biasa untuk video games - guna meningkatkan performa.

Kecepatan luar biasa The Tianhe-1A juga ditambah keunggulan yaitu lebih ramah lingkungan ketimbang super komputer saingannya.

Selisih perbedaan dalam konsumsi energi cukup untuk menghasilkan listrik ke lebih dari 5.000 rumah selama setahun.

Komputer itu dirancang oleh Universitas Nasional China jurusan teknologi pertahanan. Mesin tersebut ada di wilayah utara pelabuhan kota Tianjin.

Kegunaan superkomputer itu untuk memproses pola cuaca bagi kepentingan badan metereologi dan untuk meningkatkan hasil dari industri minyak.

Para ahli mengatakan ciptaan China itu adalah alarm untuk negara barat tentang China yang siap mengambil alih kepemimpinan dalam investasi teknologi.

Super komputer memungkinkan penelitian yang tidak bisa dilakukan karena kalkulasi yang kompleks. Mesin itu juga digunakan dalam sistem modeling cuaca, simulasi ledakan nuklir dan merancang pesawat udara.

Perusahaan minyak dan gas menggunakan teknologi superkomputer untuk menemukan tambang minyak dan pebisnis Wall Street mengandalkannya untuk mengotomatisasi perdagangan.

Satu-satunya "pelipur lara" bagi AS adalah chip pemroses yang digunakan Tianhe-1A masih buatan negara "Paman Sam".

Sumber : http://www.mediaindonesia.com/read/2010/10/30/178674/43/7/Superkomputer-Tercepat-Ada-di-China

Pendapat : Tidak selalu orang yang dianggap hebat selalu paling hebat. Pasti muncul sosok baru yang tidak diduga-duga lebih mengalahkan orang hebat tersebut. Maka ada usaha dalam perjuangan, akan ada hasil yang memuaskan.

Mobil Anti Pengemudi Mabuk


 Perusahaan otomotif Jepang Nissan mengumumkan teknologi baru yang dirancang untuk mendeteksi apakah seorang pengemudi telah menenggak minuman keras.

Teknologi itu mencakup sensor bau yang memantau bau nafas, detektor yang menganalisis keringat di telapak tangan, dan kamera yang memeriksa kesigapan si pengemudi dengan pemindai mata (eye scan).


Jika sistem menyimpulkan seorang pengemui telah menenggak minuman keras, mobil produksi Nissan tersebut tidak akan berjalan.
Nissan, yang merupakan produsen mobil terbesar ketiga di Jepang, mengatakan, teknologi ini sedang dikembangkan, tapi pada akhirnya akan diperkenalkan untuk mengurangi kematian di jalan.
Perusahaan ini tidak menetapkan jadwal khusus, tapi bertujuan untuk mengurangi jumlah kematian yang melibatkan kendaraan produksinya sebesar setengah dari tingkat pada tahun 1995 menjelang tahun 2015.
General Manajer Nissan Kazuhiro Doi mengatakan, kepekaan teknologi ini masih perlu digarap.
"Jika anda minum satu gelas bir, teknologi ini akan mencatatnya, jadi kami perlu mengkaji tingkat yang tepat bagi sistem ini untuk menjadi aktif," kata Doi kepada kantor berita Reuters.

Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesian/news/story/2007/08/070805_drinkcar.shtml 

Pendapat : Pentingnya mobil tersebut untuk mengurangi tingkat kecelakaan yang terjadi di jalan raya yang mengakibatkan banyak pihak yang dirugikan.

Teknologi Handphone Tanpa Suara ( Komunikasi Senyap)


Orang mencoba teknologi komunikasi tanpa suara electromyography
Ada harapan baru bagi orang yang sering terganggu dengan pemakai handphone yang berbicara dengan suara keras di kendaraan umum. Tim ilmuwan tengah mengembangkan telefon genggam yang memungkinkan orang melakukan percakapan tanpa harus bersuara keras. 
Prototipe peralatan itu telah dipamerkan dalam pameran elektronika Cebit di Hanover, Jerman.

Teknologi baru itu menangkap dan mengukur sinyal listrik sangat kecil yang dihasilkan oleh otot-otot yang digunakan manusia ketika mereka berbicara.
Peralatan itu bisa merekam sinyal tersebut ketika seseorang tidak berbicara tanpa suara yang bisa didengar telinga dan kemudian menggunakan sinyal tersebut untuk menghasilkan suara di pesawat telefon lawan bicaranya.
"Saya pernah naik kereta dan orang di dekat saya tanpa henti mengobrol dan saya rasa 'saya perlu mengubah ini'," kata Profesor Tanja Shultz dari Institut Teknologi Karlsruhe kepada BBC News.
"Kami menyebutnya komunikasi senyap."


Sistem penerjemah

Nasa telah menjajaki teknologi komunikasi electromyography
Peralatan yang ditampilkan di pameran elektronika berkala Cebit mengandalkan teknik yang disebut electromyography yang mendeteksi sinyal listrik dari otot-otot. Teknologi ini lazim digunakan untuk mendiagnosis penyakit tertentu, termasuk yang terkait dengan kerusakan syaraf.
Prototipe yang dipamerkan di Jerman itu menggunakan sembilan elektroda yang dilekatkan pada wajah pengguna.
"Elektrode tersebut menangkap potensi listrik akibat Anda menggerakkan otot-otot artikulatori," jelas Profesor Shultz. "Itulah otot-otot yang Anda perlukan untuk berbicara."
Sinyal listrik itu kemudian disalurkan ke satu alat yang merekam dan memperkuatnya sebelum mengirimkan sinyal yang sama melalui Bluetooth ke komputer jinjing.
Di dalam komputer tersebut, piranti lunak menerjemahkan sinyal menjadi teks yang kemudian bisa disuarakan oleh synthesiser.
Di masa datang, kata Profesor Shultz, teknologi yang sama bisa dimasukkan ke telefon genggam untuk komunikasi langsung.
"Kami tahu ini belum menarik untuk pasar massal pada saat ini," ujarnya.
Meski demikian, dia menambahkan teknologi itu pada awalnya bisa digunakan membantu orang yang kehilangan suara akibat jatuh sakit atau mengalami kecelakaan.
Teknologi ini juga bisa menjadi landasan sistem penerjemahan instan, katanya.
"Anda bisa berbicara dalam bahasa ibu Anda dan teksnya bisa diterjemahkan ke dalam bahasa lain," ujarnya.
"Orang yang menjadi lawan bicara Anda kemudian akan mendengar suara sintesis dalam bahasa lain," katanya.
Ini bukan kali pertama electromyography dijajaki untuk komunikasi senyap.
Badan antraiksa AS, Nasa telah meneliti teknik untuk komunikasi di lingkungan yang bising, seperti Stasiun Angkasa. Nasa juga menggunakan teknik untuk mengkaji sistem kendali penerbangan canggih yang bisa berfungsi tanpa joystick atau peralatan interface lain.
Menurut Profesor Shultz, Nasa menjajaki teknik tersebut untuk memahami aba-aba sederhana.
"Perbedaannya dengan sistem kami adalah bahwa kami bisa merekam dan mengenali kalimat-kalimat yang diucapkan secara berlanjut," tutur Profesor Shultz.
Cebit berlangsung dari 2 hingga 6 Maret di Hanover, Jerman.

Sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesia/berita_indonesia/2010/03/100305_silentmobile.shtml
Pendapat : Menurut saya, teknologi tersebut sangat penting mengingat tidak semua orang menganggap hal ini sepele sehingga saat sedang melakukan komunikasi melalui handphone tidak mengganggu orang sekitarnya.

Sunday, 14 November 2010

Hukum , Negara dan Pemerintahan

HUKUM
Hukum adalah sistem yang terpenting dalam pelaksanaan atas rangkaian kekuasaan kelembagaan. dari bentuk penyalahgunaan kekuasaan dalam bidang politik, ekonomi dan masyarakat dalam berbagai cara dan bertindak, sebagai perantara utama dalam hubungan sosial antar masyarakat terhadap kriminalisasi dalam hukum pidana, hukum pidana yang berupayakan cara negara dapat menuntut pelaku dalam konstitusi hukum menyediakan kerangka kerja bagi penciptaan hukum, perlindungan hak asasi manusia dan memperluas kekuasaan politik serta cara perwakilan di mana mereka yang akan dipilih. Administratif hukum digunakan untuk meninjau kembali keputusan dari pemerintah, sementara hukum internasional mengatur persoalan antara berdaulat negara dalam kegiatan mulai dari perdagangan lingkungan peraturan atau tindakan militer. filsuf Aristotle menyatakan bahwa "Sebuah supremasi hukum akan jauh lebih baik dari pada dibandingkan dengan peraturan tirani yang merajalela."
Hukum di Indonesia merupakan campuran dari sistem hukum hukum Eropa, hukum Agama dan hukum Adat. Sebagian besar sistem yang dianut, baik perdata maupun pidana, berbasis pada hukum Eropa kontinental, khususnya dari Belanda karena aspek sejarah masa lalu Indonesia yang merupakan wilayah jajahan dengan sebutan Hindia Belanda (Nederlandsch-Indie).


NEGARA
Negara adalah suatu wilayah di permukaan bumi yang kekuasaannya baik politik, militer, ekonomi, sosial maupun budayanya diatur oleh pemerintahan yang berada di wilayah tersebut.
Negara adalah pengorganisasian masyarakat yang mempunyai rakyat dalam suatu wilayah tersebut, dengan sejumlah orang yang menerima keberadaan organisasi ini. Syarat lain keberadaan negara adalah adanya suatu wilayah tertentu tempat negara itu berada. Hal lain adalah apa yang disebut sebagai kedaulatan, yakni bahwa negara diakui oleh warganya sebagai pemegang kekuasaan tertinggi atas diri mereka pada wilayah tempat negara itu berada.
Negara mempunyai 2 tugas utama, yaitu :
1) Mengatur dan menertibkan gejala-gejala kekuasaan dalam masyarakat yang bertentangan satu sama lainnya.
2) Mengatur dan menyatukan kegiatan manusia dan golongan untuk menciptakan tujuan bersama yang disesuaikan dan diarahkan pada tujuan Negara.
a) Sifat – sifat Negara
1) Sifat memaksa, artinya Negara mempunyai kekuasaan untuk menggunakan kekerasan fisik secara legal agar tercapai ketertiban dalam masyarakat dan mencegah timbulnya anarkhi.
2) Sifat monopoli, artinya Negara mempunyai hak kuasa tunggal dalam menetapkan tujuan bersama dari masyarakat.
3) Sifat mencakup semua, artinya semua peraturan perundang-undangan mengenai semua orang tanpa kecuali.


PEMERINTAHAN
Pemerintahan merupakan salah satu unsur penting daripada negara. Tanpa Pemerintahan, maka negara tidak ada yang mengatur. Karena Pemerintahan merupakan roda negara, maka tidak akan mungkin ada sesuatu negara tanpa Pemerintah . Indonesia menjalankan pemerintahan republik presidensial multipartai yang demokratis. Seperti juga di negara-negara demokrasi lainnya, sistem politik di Indonesia didasarkan pada Trias Politika yaitu kekuasaan legislatif, eksekutif dan yudikatif. Kekuasaan legislatif dipegang oleh sebuah lembaga bernama Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).
MPR pernah menjadi lembaga tertinggi negara unikameral, namun setelah amandemen ke-4 MPR bukanlah lembaga tertinggi lagi, dan komposisi keanggotaannya juga berubah. MPR setelah amandemen UUD 1945, yaitu sejak 2004 menjelma menjadi lembaga bikameral yang terdiri dari 560 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang merupakan wakil rakyat melalui Partai Politik, ditambah dengan 132 anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) yang merupakan wakil provinsi dari jalur independen. Anggota DPR dan DPD dipilih melalui pemilu dan dilantik untuk masa jabatan lima tahun. Sebelumnya, anggota MPR adalah seluruh anggota DPR ditambah utusan golongan dan TNI/Polri.
Lembaga eksekutif berpusat pada presiden, wakil presiden, dan kabinet. Kabinet di Indonesia adalah Kabinet Presidensial sehingga para menteri bertanggung jawab kepada presiden dan tidak mewakili partai politik yang ada di parlemen. Tujuannya untuk menjaga stabilitas pemerintahan mengingat kuatnya posisi lembaga legislatif di Indonesia.
Lembaga Yudikatif sejak masa reformasi dan adanya amandemen UUD 1945 dijalankan oleh Mahkamah Agung, Komisi Yudisial, dan Mahkamah Konstitusi, termasuk pengaturan administrasi para hakim. Meskipun demikian keberadaan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia tetap dipertahankan.

Sumber : (http://hadirwong.blogspot.com/2009/12/hukum-negara-dan-pemerintahan.html)
              (http://id.wikipedia.org/wiki/Hukum_Indonesia)
               (http://id.wikipedia.org/wiki/Indonesia)

Saturday, 13 November 2010

Kumpulan Artikel Mengenai Keluarga dan Masyarakat

Pertumbuhan Individu

                  
Manusia  merupakan makhluk individu. Manusia itu disebut individu apabila pola tingkah lakunya bersifat spesifik dirinya dan bukan lagi mengikuti pola tingkah laku umum. Ini berarti bahwa individu adalah seorang manusia yang tidak hanya memiliki peranan-peranan yang khas didalam lingkungan sosialnya, melainkan juga mempunyai kepribadian serta pola tingkah laku spesifik dirinya. Kepribadian suatu individu tidak sertamerta langsung terbentuk, akan tetapi melalui pertumbuhan sedikit demi sedikit dan melalui proses yang panjang.

Setiap individu pasti akan mengalami pembentukan karakter atau kepribadian. Dan hal itu membutuhkan proses yang sangat panjang dan banyak faktor yang mempengaruhinya terutama lingkungan keluarga. Hal ini disebabkan karena keluarga adalah kerabat yang paling dekat dan kita lebih banyak meluangkan waktu dengan keluarga. Setiap keluarga pasti menerapkan suatu aturan atau norma yang mana norma-norma tersebut pasti akan mempengaruhi dalam pertumbuhan individu. Bukan hanya dalam lingkup keluarga, tapi dalam lingkup masyarakat pun terdapat norma-norma yang harus di patuhi dan hal itu juga mempengaruhi pertumbuhan individu.

Dengan adanya  naluri yang dimiliki suatu individu, dimana ketika dapat melihat lingkungan di sekitarnya maka secara tidak langsung maka individu akan menilai hal-hal di sekitarnya apakah  hal itu benar atau tidak, dan ketika suatu individu berada di dalam  masyarakat yang memiliki suatu  norma-norma yang berlaku maka ketika norma tersebut di jalankan akan memberikan suatu pengaruh dalam kepribadian, misalnya suatu individu ada di lingkungan masyarakat yang disiplin yang menerapkan aturan-aturan yang tegas maka lama-kelamaan pasti akan mempengaruhi dalam kepribadian sehingga menjadi kepribadian yang disiplin, begitupun dalam lingkungan keluarga, semisal suatu individu berada di lingkup keluarga yang religius maka individu tersebut akan terbawa menjadi pribadi yang religius.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pertumbuhan individu, yaitu:

1. Faktor Biologis
Semua manusia normal dan sehat pasti memiliki anggota tubuh yang utuh seperti kepala, tangan , kaki dan lainya. Hal ini dapat menjelaskan bahwa beberapa persamaan dalam kepribadian dan perilaku. Namun ada warisan biologis yang bersifat khusus. Artinya, setiap individu tidak semua ada yang memiliki karakteristik fisik yang sama.

2. Faktor Geografis
Setiap lingkungan fisik yang baik akan membawa kebaikan pula pada penghuninya. Sehingga menyebabkan hubungan antar individu bisa berjalan dengan baik dan mencimbulkan kepribadian setiap individu yang baik juga. Namun jika lingkungan fisiknya kurang baik dan tidak adanya hubungan baik dengan individu yang lain, maka akan tercipta suatu keadaan yang tidak baik pula.

3. Faktor Kebudayaan Khusus
Perbedaan kebuadayaan dapat mempengaruhi kepribadian anggotanya. Namun, tidak berarti semua individu yang ada didalam masyarakat yang memiliki kebudayaan yang sama juga memiliki kepribadian yang sama juga.

Dari semua faktor-faktor  di atas dan pengaruh dari lingkungan sekitar seperti keluarga dan masyarakat maka akan memberikan pertumbuhan bagi suatu individu. Seiring berjalannya waktu, maka terbentuklah individu yang sesuai dan dapat menyesuaikan dengan lingkungan sekitar.


Fungsi Keluarga Harus Dioptimalkan


PENGARUH situasi perekonomian yang kini belum sepenuhnya pulih sangat dirasakan bagi keluarga. Kendati demikian, fungsi keluarga sebagai penguat ketahanan keluarga jangan pernah terabaikan oleh tiap keluarga di Indonesia.
"Fungsi keluarga harus dioptimalkan menjadi keluarga yang berkualitas. Tanpa keluarga berkualitas, sulit sekali membentuk generasi yang cerdas, unggul, dan berdaya saing tinggi," ujar Ibu Wapres Herawati Boediono pada pembukaan Pameran Pasar Murah sebagai rangkaian Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2010 di Kompleks Jabal Nur, Palu, Sulawesi Tengah, kemarin.
Karena itu, lanjut Herawati, perhatian untuk memba-ngun sebuah keluarga yang berkualitas bukan hanya tanggung jawab pemerintah. Masyarakat pun memiliki tanggung jawab tersebut untuk membentuk kekuatan pembangunan bangsa.
Selain Herawati, hadir pula istri Mendagri Vita Gamawan Fauzi, Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sugiri Syarief, dan istri Gubernur Sulteng Kamsia B Paliudju. Rangkaian Harganas itu berlangsung hingga Puncak Harganas, Selasa (20/7) di Palu, serta diresmikan Wapres Boediono.
Menurut Kepala BKKBN Sugiri Syarief, ada sembilan fungsi keluarga-yang mesti dioptimalkan keluarga, yakni agama, cinta kasih, reproduk-si, sosialisasi, perlindungan, pendidikan, ekonomi, budaya, dan lingkungan.
Jika sembilan fungsi keluarga itu dapat dioptimalkan tiap keluarga, karakter luhur bangsa Indonesia sejak dulu, yakni kerukunan dan sopan santun bermasyarakat, bisa terjaga.
Di Jakarta, untuk menjaga momen Harganas yang jatuh pada 29 Juni lalu. Wali Kota Jakarta Timur Murdhani tetap memprioritaskan program Keluarga Berencana (KB) pada 2010. Buktinya, dengan menargetkan peserta KB pada 2010 sebesar 91.368 akseptor atau naik 5V, jika dibandingkan dengan 2009 yang mencapai 86.673 akseptor. (Bay/Faw/H-3)


Pemuda era informasi


"Sumpah pemuda, Kami Putra dan Putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air indonesia. Kami Putra dan Putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa indonesia. Kami Putra dan Putri Indonesia mengaku menjunjung bahasa persatuan, bahasa indonesia."


Kalimat diatas adalah bunyi dari sumpah pemuda yang diikrarkan tahun 1928 yang lalu dan di deklarasikan dengan penuh semangat gelora oleh pemuda-pemudi pada zaman itu

Kini sumpah pemuda juga masih terus di ikrarkan pada event-event tertentu, terutama pada saat peringatan hari sumpah pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 oktober
Pertanyaan besarnya saat ini adalah, bagaimana ruh dari sumpah pemuda itu merasuki jiwa-jiwa pemuda-pemudi era informasi saat ini, saat arus informasi yang digalakan oleh teknologi informasi membuat batas-batas globalisasi menjadi tak tampak dan tak terasa, penetrasi ideologi dan budaya global seringkali tanpa ada halangan mengitervensi kehidupan pemuda saat ini, hingga hasilnya bisa kita lihat saat ini, pemuda era informasi cenderung berbudaya global dan sedikit enggan melirik budaya lokal sebagai identitas mereka, contohnya mereka cenderung enggan menggunakan pakaian batik yang justru sudah diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia yang berasal dari Indonesia, namun mereka enggan menggunakan batik dengan beragam alasan, mulai dari malu karena menurut mereka batik adalah pakaian untuk "kondangan" hingga mereka cenderung tidak menyukai batik dan lebih menyukai pakaian hasil budaya barat, karena mereka menganggap hal itu yang sedang trendi saat ini

Selain dari contoh batik, ada juga contoh dari selera musik, film, bahkan bahasa, pemuda era digital lebih merasa bangga jika mereka bisa berkomunikasi dengan teman-temannya dalam bahasa inggris atau bahasa luar negri lainnya, ketimbang menggunakan bahasa indonesia dengan baik dan benar, yang lebih parahnya lagi, mereka mencampuradukkan bahasa asing dengan bahasa indonesia tanpa mempertimbangkan tataran bahasa dan aturan kata serapan yang benar dan sesuai. Hal-hal semacam yang tertulis diatas ini jelas berbahaya, bukan hanya karena kita berpotensi besar melanggar sumpah pemuda yang kita ikrarkan bersama, namun yang lebih parahnya lagi, bangsa kita akan kehilangan identitasnya sebagai bangsa, fundamental bangsa kita menjadi goyah dan mudah terombang-ambing mengikuti irama ombak budaya lain, jika hal itu terjadi, maka mimpi Indonesia menjadi negara yang maju dan memiliki daya tawar yang kuat di mata dunia akan hilang, hal ini disebabkan, dunia hanya akan melirik suatu bangsa karena dia itu unik dan berbeda dari mereka, serta bangsa tersebut tidak malu menunjukkan keunikan mereka.

Sebagai contoh, India, jika kita lihat film-film yang di produksi oleh sineas di India, jelas kita lihat, mereka tidak mau meninggalkan budaya bollywood mereka, bahkan untuk film mereka yang di targetkan untuk pasaran internasional seperti film "my name is khan" dan "three idiots", para sineas di India ini enggan menghilangkan ciri khas bollywood yang sudah kita ketahui bersama, bernyanyi-nyanyi dengan irama khas india dan menggunakan bahasa india juga.Hasilnya apa yang saat ini didapat india dari menunjukkan keunikan mereka? sektor perfilman mereka maju, diiringi dengan perkembangan daya tawar india di mata dunia, bahkan india menjadi salah satu basis teknologi informasi di Asia

Melihat contoh yang tertulis diatas, timbul pertanyaan, adakah relevansi dan relasi terkait film, ekonomi, teknologi yang berkembang di suatu negara dengan kemauan warga negara tersebut menunjukkan identitas mereka yang unik dan berbeda kepada dunia ? jawabannya adalah, jelas ada, karena jika suatu bangsa atau negara memiliki fundamental identitas yang kuat, maka akan muncul rasa cinta kepada bangsa sendiri dan menimbulkan rasa percaya diri yang kuat pada bangsa tersebut, dan hanya bangsa yang percaya dirilah yang mampu menunjukkan siapa dia dan bagaimana dia bersikap terhadap dunia.

Lantas bagaimana kita bersikap untuk mengembalikan identitas bangsa kita yang diinginkan oleh sumpah pemuda ?
Salah satu solusinya adalah, pemuda era informasi harus mengambil alih diri mereka sendiri, mereka harus mau mengakui bahwa mereka adalah pemuda era informasi yang berasal dari NKRI, setelah itu implementasikanlah pengakuan tersebut kedalam kehidupan sehari-hari, misalnya-karena saat ini adalah era informasi, pemuda era informasi tersebut harus mengupdate status facebook atau di jejaring sosial lain dengan mencerminkan kecintaan terhadap indonesia, tidak mesti mengatakan terus menerus bahwa aku cinta indonesia, tapi gunakanlah bahasa indonesia yang benar dan bila harus menggunakan bahasa asing lain selain indonesia, gunakanlah bahasa asing tersebut dengan benar juga, jangan campur adukkan antara bahasa asing dengan bahasa indonesia hanya untuk menunjukkan "ke-gaulan" mereka. Selain itu pemuda era informasi juga bisa mempelopori atau bergabung dalam sebuah gerakan di dunia maya yang memperkenalkan indonesia, keramahan indonesia, keunikan indonesia kepada dunia, seperti salah satu contohnya, sebuah gerakan "Get Lost in Indonesia" yang ada di jejaring sosial saat ini. Dikarenakan saat ini informasi dari seluruh dunia dapat diperoleh dengan cepat, tanpa batas, serta ekonomis dan tidak perlu menembus rimba birokrasi yang sangat rumit. Manfaatkanlah itu, hai pemuda. Zaman yang semakin digital ini seyogyanya dapat meningkatkan harkat dan martabat bangsa kita, jika kita memang benar-benar serius memperjuangkan apa yang telah kita ikrarkan dalam sumpah pemuda.